Sebuah tayangan video yang menampilkan rekaman peristiwa tragis terhadap seorang balita menimbulkan keresahan netizen.
Balita itu tewas terlindas mobil, saat ibunya asyik berbicara lewat ponsel. Dilaporkan People's Daily Online, dilansir Daily Mail, peristiwa itu terjadi pada 19 April lalu di Kota Lu'an, Provinsi Anhui, China. Dan, video itu diunggal 24 April 2016 lalu.
Korban merupakan balita berusia dua tahun bernama Han Han. Dalam rekaman video tampak Han Han berjalan tanpa pengawasan ibunya. Padahal saat itu sang ibu ada di sekitar lokasi. Tapi ia asyik mengobrol lewat ponsel. Anak tersebut kemudian berdiri di dekat sebuah mobil hitam, yang kemudian bergerak berbelok ke arahnya.
Tampaknya sopir tidak melihat Han Han berdiri. Mobil melindas tubuh kecil Han Han. Ibu maupun sopir segera memeriksa keadaan balita itu dan membawanya ke rumah sakit. Namun luka yang dialami Han Han terlalu parah sehingga tidak bisa diselamatkan.
Polisi setempat segera menginvestigasi insiden ini. Menurut laporan CCTV, insiden tersebut telah memicu perdebatan di media sosial China. Beberapa orang mengatakan sang ibu seharusnya lebih memperhatikan putranya.
Namun netizen yang lain berpendapat sukar bagi orangtua untuk menjaga agar anak selalu berada di sisi sepanjang waktu. Beberapa waktu belakangan, terjadi sejumlah kecelakaan yang terkait terlalu sibuk menggunakan ponsel.
Berikut videonya.
Baca Juga: 5 Wanita Berbeda Dalam Seminggu, Pria ini Telah Meniduri Total 2500 Wanita
Sumber: Tribun Jateng